JAKARTA - Chris John sukses mempertahankan sabuk juara dunia tinju Kelas Bulu versi World Boxing Association (WBA) dari incaran Daud Jordan di Jakarta International Expo, Kemayoran,
Minggu (17/4). Rincian kemenangan angka mutlak Chris John adalah 112-116, 112-116, dan 111-117. Prestasi kemenangan angka mutlak ini, membuka peluang “Sang Naga” bertemu dengan petarung asal Kuba,Yuriorkis Gamboa.
Kendati jadwal pertempuran dua petarung ring berkulit keling ini belum diatur oleh WBA atau IBF, tapi adu jotos Chris John dan Gamboa tak dapat diingkari. Mereka diharuskan WBA bertarung. Pasalnya ini merupakan agenda WBA yang selalu dilakukan untuk menghapus adanya juara kembar dalam satu gelar dunia. Karena itu, pertarungan mereka merupakan salah partai yang ditunggu-tunggu masyarakat tinju dunia. Pasalnya dari duel ini akan ditemukan seorang juara sejati dengan sabuk gelar unifikasi kelas Bulu versi WBA dan IBF.
Sebagaimana dikutip Boxing Magazine dari situs resmi WBA, Presiden WBA, Gilberto Mendoza Jr mengakui, bahwa Chris John merupakan juara dunia kelas Bulu versi WBA dan IBF. Namun status Sang Naga adalah Champion in Recess atau juara non aktif. Gelar itu merupakan penurunan dari gelar sebelumnya sebagai Super Champion. Turunnya gelar itu, karena Chris John hampir setahun ini tidak bertanding. Ini akibat dua kali pembatalan bertanding mempertahankan gelar melawan Fernando David Saucedo.
Rencana pertarungan melawan Saucedo sebenarnya sudah dua kali tertunda. Rencana pertama digelar di Bali, 22 Mei 2010, tapi ditunda karena Chris John cedera bahu kiri saat menjalani latihan dengan mitra tanding petinju Australia, Williem Kickket. Kemudian, pertarungan kedua rencananya dilaksanakan pada 26 Juli 2010 di Jakarta. Namun, Chris John menderita cedera lagi. Ia mengalami retak tulang iga kiri saat latihan dengan mitra tanding juara nasional kelas ringan. Pertimbangan lainnya menghindarkan dualisme super champion antara CJ dengan Gamboa.
Dengan dualisme juara di kelas Bulu versi WBA dan IBF itu, menurut Mendoza Jr, Chris John diwajibkan untuk bertarung dengan Gamboa. Petarung yang memenangkan duel tersebut berhak menyandang gelar juara Super Champions kelas Bulu versi WBA dan IBF, sementara yang menjadi pecundang harus peringkatnya akan turun sebagai dua besar penantang wajib yang pemilihannya diserahkan pada sang juara. 
Siapakah Gamboa dan apa kehebatannya? Dia adalah pemegang gelar juara dunia unifikasi (penggabungan) kelas Bulu versi WBA dan IBF, dengan kemenangan angka mutlak atas Orlando Salido dalam kejuaraan WBA kelas bulu dan gelar lowong IBF di Las Vegas, 11 September 2010. Setelah menggapai dua gelar tersebut, WBA langsung menganugerahkan gelar Super Champions kelas bulu yang sebelumnya disandang Chris John. Statusnya menggantikan posisi Chris John yang diturunkan “Pangkat” nya menjadi Champion in Recess atau juara non aktif.
Gamboa sudah satu kali mempertahankan gelar sabuk juara kelas Bulu versi WBA dan IBF. Petarung bernama asli Yuriorkis Gamboa Toledano ini berhasil meng-KO penantangnya, Jorge Solis di ronde keempat di Boardwalk Hall’s Adrian Phillips Ballroom, 26 Maret 2011. Dalam duel ini petinju kelahiran Kuba yang kini tinggal di Miami, Amerika, tersebut menjatuhkan Solis lima kali, dua di antaranya di roden keempat. Sukses itu membuat rekord tandingnya menjadi 20 kali naik ring tak terkalahkan dan 16 di antaranya dengan KO. 
Karir tinju Gamboa diawali dari ring amatir. Prestasi terbaik petarung kelahiran Guantanamo ini di amatir adalah meraih medali emas Pan American Games 2003 di Santo Domingo dan merebut medali emas Olimpiade 2004 Athena. Medali emas Olimpiade dikantongi, setelah mengalahkan petinju Prancis, Jerome Thomas.
Sejak 2007 ia beralih ke ring profsional dan melakukan debutnya pada 27 April 2007,  dengan menaklukkan Alexan Manvelyan di Hamburg, Jerman. Dua bulan kemudia ia memukul KO Araik Sachbazjan pada ronde keempat. Kemudian ia membuat debut tampil di Amerika Serikat, pada 30 Oktober 2007, di mana ia mengalahkan Adailton de Jesus di minole Hard Rock Hotel and Casino, di Hollywood, Florida.
Terkait pertarungan berstatus mandatory fight dengan Gamboa yang diwajibkan WBA, Chris John mengatakan. siap bertarung dengan Gamboa. Namun, sekali lagi, kapan pertarungan itu akan dilangsungkan, ia belum mengetahui. Chris dan sang pelatih Craig Christian belum tahun kapan. Yang akan dilakukan dalam waktu dekat adalah Chris memulihkan keadaan lebih dulu.
Sedianya, pertarungan Chris vs Gamboa ditetapkan WBA dihelat pada September silam. Namun, ‘Si Naga’ didera cedera rusuk sehingga laga itu pun ditunda.
“Kami siap jika Gamboa siap melawan kami,” tegas Craig yang diamini oleh Chris.
“Namun kami ingin dia datang ke Indonesia karena kami adalah pemilik titel Superchampionship dan ia harus merebutnya dari kami,” lanjut Craig.
Dalam versi Craig, Chris adalah pemegang status Super Champion untuk kelas bulu WBA saat ini. Sementara Gamboa punya status sebagai Unified Champion untuk kelas yang sama di WBA, sekaligus juara kelas bulu IBF. WBA sudah meminta agar pertarungan keduanya segera dilakukan.
“Namun kapan pertandingannya, kami belum tahu. Itu tergantung promotor,” tuntas Craig. Ima

BOX
DATA DIRI GAMBOA

Nama                           : Yuriorkis Gamboa
Alias                            : El Ciclon de Guantánamo
Nama Lengkap            : Yuriorkis Gamboa Toledano
Tanggal Lahir              : 23 Desember 1981 (29 tahun)
Tempat Lahir               : Guantanamo, Kuba
Tempat Timnggal         : Cuba
Rumah                          : Miami, Florida, USA
Gaya Tanding               : Orthodok
Tinggi                           : 5 kaki  5½ inc″ /   166cm
Jangkauan                     : 65 kaki  /   165cm
Pelatih                           : Ismael Salas
Manajer                         : Ahmet Oener

18 April 2011